Operasi Teritorial Menciptakan Suasana Kondusif

Gambar Gravatar

Operasi Teritorial Menciptakan Suasana Kondusif

PIDIE,SIPNEWS.ID – Pada upacara penututan Operasi Teritorial (Opster) TNI Tahun 2023 wilayah Kodim 0102/Pidie, Pangdam Iskandar Muda Aceh mengungkapakan, kegiatan Operasi Teritorial TNI dapat menciptakan suasana kehidupan yang kondusif bagi kelanjutan pembangunan di wilayah Kabupaten Pidie.

Bacaan Lainnya

Situasi kondusif ini, ungkapnya lagi, diyakini secara pasti, akan dapat membangkitkan kepercayaan diri di kalangan masyarakat, bahwa mereka dapat membangun lingkungannya dengan kemampuannya sendiri. Kita semua berharap, setelah kegiatan operasi teritorial TNI ini, maka kehidupan masyarakat ke depan akan lebih baik dari pada sebelumnya.

Hal tersebut diungkap Pangdam Iskandar Muda, yang diwakili oleh Kepala Staf Kodam (Kasdam) Iskandar Muda Brigjen TNI Hadi Basuki, S.Sos., M.M., M.Tr, yang juga memimpin upacara penutupan Opster TNI Tahun 2023 wilayah Kodim 0102/Pidie, yang dipusatkan di lapangan bola kaki Gampong Dayah Meunara, Kecamatan Titeue, Kabupaten Pidie, Jumat (07/07/2023), yang juga dihadiri oleh Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Kav Kapti Hertantyawan S.H.

Dipermulaan amanat Pangdam Iskandah Muda Aceh, yang dibacakan oleh Kasdam, juga menyampaikan rasa syukur atas Rahmad Allah SWT, dimana pada hari ini masih dapat mengikuti upacara penutupan Operasi Teritorial TNI TA 2023 di wilayah Kodim 0102/Pidie, dalam keadaan Sehat Wal’afiat.

Lebih lanjuit Pangdam juga mengucapkan penghargaan dan terima kasih kepada Bupati Pidie dan Dinas/Instansi terkait, serta khususnya kepada para Prajurit TNI berikut Masyarakat luas di Kabupaten Pidie, atas komitmen, kerjasama dan kebersamaan yang sangat harmonis, sehingga kegiatan Operasi Teritorial ini telah terlaksana dengan baik, lancar dan aman.

“Dengan selesainya Operasi Teritorial ini, saya berharap melalui kegiatan ini dapat menghasilkan wujud nyata peran dan kepedulian TNI, pemerintah beserta segenap komponen bangsa lainnya, dalam bahu-membahu membantu kesulitan masyarakat”. Ujarnya.

Panglima juga berharap kerja sama yang telah terjalin antara Kodam Iskandar Muda dengan Pemerintah Aceh serta dengan Pememerintah Kabupaten Pidie dan juga Instansi terkait dan masyarakat, akan semakin baik dan semakin sinergi di masa mendatang, sehingga akan dapat memberi kontribusi positif terhadap masyarakat dan lingkungan yang pada akhirnya akan bermuara pada peningkatan kesejahteraan masyarakat.

“Dengan telah berakhirnya Operasi Teritorial TNI ini, kepada semua pihak, dihimbau untuk dapat terus bekerja sama menjaga serta berkoordinasi yang erat dan terus meningkatkan semangat, rasa kebersamaan, serta melestarikan budaya gotong royong, dimana nilai-nilai gotong royong merupakan implementasi kepedulian setiap warga negara yang mempunyai tekad kuat untuk membangun bangsa ini menuju bangsa yang maju dan bermartabat,” terangnya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Pj. Bupati Pidie Ir. Wahyudi Adisiswanto, M.si. Dandrem 011/LW, Asisten Teritorial Kasdam IM, Dandim 0102/Pidie, Kapolres Pidie, unsur Muspika Kecamatan Titeue dan Kecamatan Keumala, Dinas terkait, Personel Kodim 0102/Pidie dan Personel Polres Pidie, dan juga dihadiri oleh para Keuchik dalam Kecamatan Titeue dan Kecamatan Keumala, serta sejumlah Tokoh Masyaraka dari keuda kecamatan.(din/ba)

Pos terkait